Tentang Kami

Guru Musyid Kita

K.H ABDULLAH BIN NUH

K.H DRS M. HUSNI THAMRIN P

Pengantar Rois Ma'had

Assalamu'alaikum, Wr. Wb.


Ahlan wa Sahlan di web Mahad Al Ihya Bogor yang merupakan tampilan mahad berbentuk digital guna memberikan informasi kepada Masyarakat, murid, guru dan seluruh civitas Ma'had Al Ihya Bogor.

Dalam perkembangan era globalisasi dan pesatnya kemajuan teknologi dan informasi ini, tidak dapat dipungkiri bahwa keberadaan sebuah website untuk dunia pendidikan khususnya sekolah, sangatlah penting. Media website dapat digunakan sebagai penyedia sarana dalam menyebarluaskan informasi dan perkembangan terkini dari sekolah yang memang harus diketahui oleh setiap stakeholder secara riil. Disamping itu website juga dapat menjadi ajang informasi sekolah yang cukup efektif dan media Portofolio guru maupun murid.

Semoga keberadaan website ini bermanfaat bagi kita semua

Wassalamu'alikum Wr. Wb


K.H Ferri Rukiyanto, S.Pd.I

(Abu Yusuf)

Sejarah

Sejarah Ringkas Al-Ihya ~ Insan Kamil

Majlis Al-Ihya Bogor didirikan pada tanggal 1 Muharram 1398 H (29 Januari 1978) di Kp. Batu Tapak, Kel. Pasir Jaya, Kec. Kota Bogor Barat, Bogor., oleh K.H.R. Abdullah bin Muhammad Nuh bin Muhammad Idris. Dimulai dengan kegiatan majlis ta’lim, ceramah umum dan madrasah.

Kemudian diamanahkan kepada muridnya, K.H. Drs. Muhammad Husni Thamrin Padmawijaya pada tanggal 28 Syawwal 1406 H. Maka dibangun dan dikembangkanlah Majlis Al-Ihya sedikit demi sedikit dengan cara membeli tanah di sekitarnya dan membangunnya secara mandiri tanpa pinjaman bank atau ketergantungan pada pihak lain. Hingga saat ini telah mencapai luas keseluruhan ± 4 Ha dengan luas bangunan ± 7000 m2.

Komitmen utama Majlis Al-Ihya adalah mendidik murid menjadi Sarjana yang Ulama. Sedari awal pendiriannya Majlis Al-Ihya telah menerima santri/santriat yang bermukim untuk dididik ilmu-ilmu agama dengan syarat wajib sekolah umum. Karena keterbatasan yang ada seluruh santri/santriat bersekolah di luar Majlis Al-Ihya. Barulah pada tahun 1985 Majlis Al-Ihya mampu mendirikan Yayasan Pendidikan Insan Kamil dan membuka sekolah TK, SD, SMA dan SMA. Dan pada tahun ajaran 2006/2007 menyelenggarakan STIT (Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah).

Dengan perjuangan dan perjalanan yang panjang Majlis Al-Ihya - Insan Kamil Bogor telah berkembang menjadi lembaga pendidikan yang memadukan keunggulan sistem pesantren dan keunggulan sistem sekolah dengan murid TK, SD, SMP, SMA, dan STIT dengan murid yang tersebar diseluruh penjuru Nusantara

Struktur Organisasi